Courtesy of: Lia - Herdie

Pelaminan tentunya terlihat indah dengan hiasan aneka ragam bunga. Tetapi, saat harga bunga melambung tinggi, sepertinya semua tinggal mimpi.

Bagi Capeng dengan budget yang terbatas, tips-tips hemat berikut ini penting untuk simak, sehingga pesta pernikahan tetap dapat berlangsung dengan baik meskipun dengan anggaran dekorasi yang minim.

  • Bunga adalah salah satu elemen yang menyebabkan tingginya biaya dekorasi. Hindari menggunakan bunga bunga impor dan kurangi variasinya. Memaksimalkan penggunaan daun dan ranting dengan baik, akan tetap membuat pesta anda terlihat cantik. Jika anggaran anda betul betul terbatas, pilihan menggunakan bunga artificial adalah solusi yang terbaik.
  • Hindari pemilihan warna kain yang diluar kebiasaan. Bagi para dekorator, membeli kain baru adalah hal yang akan mereka hindari sebisa mungkin. apabila mereka terpaksa membeli kain baru karna permintaan warna yang anda pilih tidak ada di stok barang mereka, maka tentu saja mereka akan turut membebankan biaya pembelian kain baru ke dalam biaya dekorasi dan membuat anggaran anda meledak.
  • Maksimalkan penggunaan property yang telah dimiliki oleh dekorator (contoh: gebyok, tiang lampu, meja, kursi, backdrop dll) dan tidak memaksa dekorator untuk membeli atau membuat property yang baru, akan membuat anggaran dekorasi anda lebih ringan. Untuk itu, anda perlu memilih dekorator yang tepat dan memiliki stok property yang maksimal.
  • Menggunakan dekorasi dengan konsep unik tentu saja idaman hampir semua Capeng. Namun hal tersebut berpotensi meningkatkan anggaran biaya dekorasi anda. Jika hemat adalah kata kuncinya, maka gunakan konsep dekorasi yang pernah di gunakan sebelumnya oleh pengantin lain. Sedikit modifikasi, akan membuat dekorasi anda tetap terlihat beda. Untuk itu, anda perlu memilih dekorator dengan jam terbang dan pengalaman yang cukup sehingga lebih banyak variasi konsep dekorasi yang anda dapatkan.
  • Manfaatkan jasa pihak ketiga seperti Manten Party Wedding Organizer untuk melakukan negosiasi harga dengan vendor dekorator. Hubungan yang dekat dan baik dengan dekorator akan mempermudah proses negosiasi harga.
  • Yang terakhir dan yang terpenting adalah bertahan dengan konsep awal. Perubahan konsep baik itu modifikasi maupun penambahan hanya akan membuat anggaran dekorasi anda semakin membengkak.

Ditulis Oleh: Manten Party Wedding Planner & Organizer

Add Comment

One Response

    • October 16, 2011

    salam kenal..
    tolong kirimin contoh2 dekorasi nasional/internasional,beserta biayany..
    tempat acarany di masjid pondok indah.

    tolong kirim : e_myworld@yahoo.com
    gendoet_12@yahoo.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


8 + 2 =