Disadur dari www.mantenhouse.com

JAKARTA – Mantenhouse   Setiap orang yang menikah ingin mengabadikan pernikahan sebagai salah satu momen paling spesial dalam hidupnya. Salah satu hal yang menjadikannya memorable adalah cincin kawin. Cincin kawin merupakan penanda bahwa pemakainya telah menikah dan berkomitmen terhadap pasangan hidupnya.

Menurut budaya lokal, cincin kawin digunakan di pangkal jari manis kanan atau kiri. Berasal dari Eropa, kebiasaan menggunakan cincin kawin dengan cara ini menyebar luas. Pada awalnya, cincin kawin hanya dipakai oleh istri saja, tapi kemudian pada pertengahan abad ke-20 cincin kawin menjadi keharusan bagi kedua mempelai.

Dengan memakai cincin di jari manis, kedua mempelai secara simbolis menyatakan ketetapan cintanya terhadap satu sama lain. Pemakaian cincin kawin sekarang menjadi masalah tradisi dan etiket. Naasnya, tatkala pernikahan menemui kegagalan, cincin kawin bisa dilepas dengan mudahnya; dengan demikian sifatnya menjadi temporer.

Akan tetapi, tidak semudah itu bagi beberapa orang yang menyimbolkan komitmen mereka dengan ide lebih nyentrik: tato cincin kawin di jari manis. Beberapa memiih motif cincin simpel, ada pula yang menyukai artwork nan rumit berisikan pola, inisial, simbol, atau tanggal pernikahan. Kim Clijsters petenis profesional asal Belgia misalnya, atau aktris Billie Piper, memilih tato sebagai pengganti wedding ring.

Bagi Anda penyuka ide yang ‘tidak biasa’, ini bisa jadi inspirasi. Hal positifnya, Anda tak perlu khawatir kehilangan cincin. Apalagi, desain dan warnanya bisa dibuat sesuka hati. Lihat yuk beberapa foto unik tato cincin kawin berikut ini.

Foto: oddee.com, dailymail, oddstuffmagazine.com

Add Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


+ 27 = 34