• 08176445555
  • elly@parakramaorganizer.com
  • Lagoon Garden Hall

5 Ide Pesta Lajang untuk Calon Mempelai Wanita

5 Ide Pesta Lajang untuk Bride to Be

Melepas masa lajang merupakan momen penting dimana seorang wanita atau pria akan melalui lembaran baru dalam kehidupan mereka dan masuk pada musim kehidupan yang berbeda dari sebelumnya. Untuk itu ada banyak calon mempelai mengadakan pesta lajang bersama dengan teman-teman terdekat mereka sebelum memasuki gerbang pernikahan. Beberapa ide berikut bisa kamu jadikan referensi untuk menyelenggarakan pesta lajang yang unik duntuk Bride-to-be

1. Pajama’s Party
Sewa sebuah kamar hotel yang nyaman, villa atau gunakan rumah salah seorang sahabat untuk menggelar pesta lajang ala pajama’s party. Buatlah acara sesantai mungkin dengan melakukan aktivitas pampering seperti massage, manicure, pedicure, creambath, sharing session, dan lain sebagainya. Gunakan dresscode baju tidur yang nyaman seperti daster, boxer ataupun tank top

2. Royal Tea Party
Tema pesta lajang Royal Tea Party dapat dilakukan di resto ataupun cafe. Buatlah dekorasi bertema shabby chic lengkap dengan pernak pernik dan aksesoris yang cantik untuk mempermanis meja makan seperti hiasan centre piece bernuansa warna pastel, table runner, dan lain sebagainya. Sebagai dresscode-nya, kamu dan teman-temanmu dapat meniru fashion ala putri Kerajaan lengkap dengan sarung tangan panjang, head piece, kalung mutiara, dll

3. Bohemian Glamping
Jika calon pengantin wanita termasuk perempuan yang cukup cuek dengan penampilan, bohemian glamping bisa dijadikan tema pesta lajang untuknya. Sewa glamour camp yang banyak menjamur di daerah Bogor ataupun Bandung atau camping di salah satu rumah yang memiliki halaman luas. Acara pesta lajang-pun bisa menyesuaikan dengan kepribadian si mempelai wanita, dari mulai memasak barbeque hingga bermain gitar di depan api unggun di malam hari. Sebagai ide dekorasi, kamu bisa menggantung light bulb di area dekat tenda, menyusun wood log sebagai meja makan. Loose dress ala bohemian style akan memperkuat tema pesta ini

4. Retro Pool Party
Pesta di pinggir kolam renang bisa jadi acara unik untuk pesta lajang sahabatmu ! Agar lebih menarik lagi pilih tema retro untuk keseluruhan dekorasi dan dresscode baju renang yang kalian gunakan. Jangan lupa untuk menyewa atau membeli pelampung-pelampung raksasa dengan bentuk lucu seperti unicorn, kerang, doghut, dll. Dijamin pesta lajangmu akan instagramable sekali !

5. Road Trip
Si bride-to-be adalah seorang traveller sejati ? Adakan mini road trip untuk merayakan masa lajangnya. Sewa minibus yang nyaman untuk geng kamu dan jadwalkan untuk mengunjungi kota-kota tertentu yang berdekatan untuk sekedar menikmati pemandangan alam, kuliner ataupun kebudayaan setempat kota tersebut. Akan lebih mengasyikkan jika tempat-tempat yang kalian kunjungi merupakan tempat-tempat bersejarah bagi calon pengantin dan pasangannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *