Selain dekorasi dan makanan, souvenir pernikahan jadi salah satu yang terbilang berkesan bagi para tamu undangan. Enggak dipungkiri lagi kalau souvenir jadi salah satu yang diincar saat “kondangan”. Karena inilah, banyak calon pengantin biasanya sudah melakukan riset dari jauh-jauh hari tentang hal ini. Namun menikah di tengah pandemi seperti sekarang, justru membuat mereka memilih souvenir yang bukan hanya berkesan tapi juga bermanfaat.

Unik dan berkesan, souvenir-souvenir ini cocok banget dijadikan hadiah untuk para tamu undangan lho, kira-kira apa saja? Simak selengkapnya dari Gebyar Pernikahan Indonesia berikut ini.

Hand Sanitizer

Bukan hanya enggak biasa, memberikan hand sanitizer untuk tamu undangan juga akan memberikan kesan mendalam. Ini menunjukkan kepedulian pengantin pada para tamunya. Tentunya souvenir ini sangat bermanfaat di tengah kodisi pandemi seperti sekarang ini, termasuk bisa digunakan pada saat acara pernikahan tersebut tengah berlangsung.

Masker Kain

Starter pack kedua setelah hand sanitizer ini memang diwajibkan kita pakai kalau keluar rumah. Dengan motif yang beragam pada kain, bisa banget ini dijadikan souvenir lho. Atau kalau kamu ingin lebih berkreasi dan diingat tamu undangan, kamu bisa menyablon nama kamu dan pasangan di maskernya. Tapi, jangan terlalu besar ya, nanti orang justru enggan untuk menggunakannya.

Strap Masker

Agar penggunaan masker menjadi semakin modis, sekarang ini banyak orang yang mencari strap masker yang unik dan lucu untuk digunakan. Nah, dengan demikian, Kamu bisa jadikan ini sebagai hadiah untuk para tamu undangan lho. Tentunya dengan strap yang menarik dan unik saat dipakai ya, agar tamu undanganmu senang memakainya dan jadi hadiah yang berkesan.

Sabun

Bicara tentang bersih-bersih di tengah pandemic, maka selain hand sanitizer, sabun adalah hal lain yang paling di cari. Souvenir sabun akan sangat menarik kalau ditambah dengan balutan kemasan rustic yang unik. Nama mempelai bisa diletakkan di bagian kemasan itu sendiri atau diukir di bagian sabunnya. Jangan lupa, pilih aroma sabun yang wanginya berkesan.

Itulah tadi beberapa item bertema pandemic yang bisa kamu jadikan pilihan souvenir untuk penrikahan mu. Jadi, mau pilih yang mana? Supaya enggak bikin bingung milihnya, kamu bisa datang ke pameran pernikahan yang diadakan oleh Gebyar Pernikahan Indonesia. Di sana kamu akan menemukan vendor souvenir terbaik yang menarik dan unik. Mulai dari Alfrianda Souvenir sampai Hana Gemilang Craft, dan masih banyak lagi. Kepoin acaranya melalui media social @gebyarpernikahanindonesia, yuk! Dan dapatkan informasi dan penawaran menarik lainnya.

Sumber: https://m.fimela.com/lifestyle/read/4594870/7-ide-souvenir-pernikahan-yang-unik-dan-bermanfaat

Add Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


− 1 = 2